Kalahkan Persiku, Persipur Jr Puncaki Klasemen Sementara
Saiful Anwar
Sabtu, 14 Oktober 2023 20:58:00
Murianews, Grobogan – Persipur Jr berhasil meraih hasil manis dalam laga kedua Piala Soeratin, Sabtu (14/10/2023). Laskar Petir Muda sukses mengalahkan Persiku Jr dengan skor 2-0. Hasil ini pun membuat Persipur memuncaki klasemen sementara grup D.
Bertanding di depan pendukung sendiri, Laskar Petir Muda berhasil menunjukkan permainan apiknya sejak menit pertama. Dua gol yang tercipta, salah satunya didapat di menit ke-5 dan 48. Kedua gol tersebut dilesakkan Ardho (5’) dan Daffa pada awal babak kedua (48').
Hasil ini pun membuat Persipur Jr memuncaki klasemen sementara grup D Piala Soeratin U-17 dengan empat poin. Satu poin lainnya didapat usai di laga perdana melawan Hati Beriman Fc berakhir imbang.
Persipur Jr memuncaki klasemen karena di laga lain, Hati Beriman Fc kalah dari tuan rumah Safin Fc dengan skor tipis 1-0.
Pelatih Persipur Jr Mintono mengatakan, kemenangan tersebut tak lepas dari kerja keras para pemain. Menurutnya, anak asuhnya dapat menerapkan strategi dengan baik.
”Anak-anak dapat menerapkan strategi sesuai dengan saat latihan. Kesalahan-kesalahan pada laga perdana dapat diperbaiki,” katanya usai laga.
Mintono menyebut, partai melawan Persiku Jr sangat penting. Bahkan, dia mengatakan menjadi partai kunci untuk lolos ke babak berikutnya.
”Ini kemenangan yang sangat penting, karena ini partai kunci untuk lolos ke babak berikutnya,” lanjutnya.
Reporter: Saiful Anwar



