Rabu, 19 November 2025

Murianews, Grobogan – Laga lanjutan Liga 4 Jateng mempertemukan Persipur vs Persiharjo. Persipur Purwodadi akan menjamu Persiharjo Sukoharjo di Stadion Krida Bhakti Purwodadi, Grobogan, Rabu (29/1/2025).

Pertandingan ini menjadi kesempatan Laskar Petir, julukan Persipur untuk menang besar. Itu mengingat kemenangan 1-0 Persipur di Sukoharjo pada pertemuan pertama, Minggu (12/1/2025).

Karenanya, laga besok menjadi kesempatan Susanto dan kawan-kawan untuk meraih menang besar. Lebih lagi Persipur bertindak sebagai tuan rumah pada laga Rabu (29/1/2025).

Pelatih Persipur Wahyu Teguh menyatakan hanya ada satu pemain yang absen karena akumulasi. Selain itu, ada pemain yang kurang fit dalam sesi latihan terakhir.

”Insyaallah pemain siap. Ada akumulasi kartu satu pemain, Akbar. Yang lain sehat semua. Tadi pagi ada yang kurang fit, tapi semoga malam ini sudah fit,” ujarnya, Selasa (28/1/2025).

Sejauh ini, Persiharjo dan Persipur sama-sama mengantongi 7 poin, hasil dua kemenangan dan 1 imbang. Namun, posisi Persiharjo di papan klasemen sementara grup B lebih baik.

Mereka di posisi keempat, sedangkan Persipur di posisi kelima. Persipur hanya kalah selisih gol.

Persiharjo mencetak 4 gol dan kebobolan 7 gol atau minus 3, sementara Persipur mencetak 8 gol namun kebobolan 14 gol atau minus 6.

Laga Persipur Selanjutnya...

  • 1
  • 2

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler