Hadapi Persiba Balikpapan, Persipa Wajib Asah Lini Serang
Umar Hanafi
Selasa, 9 Januari 2024 17:39:00
Murianews, Pati – Persipa Pati wajib mengasah lini serang menjelang bertolak ke Stadion Batakan melawan Persiba Balikpapan, Jumat (12/1/2024). Pasalnya, ujung tombak Laskar Saridin mandul saat menjamu Sulut United, akhir pekan lalu.
Persipa Persipa Jan Saragih mengakui belum moncernya lini serang membuat timnya kelihatan dua poin di kandang sendiri. Ia tidak mau hal serupa terjadi lagi saat lawatannya ke Balikpapan.
”Sangat jelas kekurangan kami. PR kami tentu saja menciptakan gol. Kami akan mencoba meningkatkan itu,” ujar Jan Saragih.
Masalah penyelesaian akhir memang masih menjadi momok Persipa di era Jan. Terbukti dari laga melawan Sulut United sejumlah peluang gagal berbuah gol.
Kegagalan memanfaatkan peluang emas dalam laga itu terlihat dari sejumlah pemain depan mereka. Mulai striker asing Shavkati Khotam (17) dan (20) serta kedua pemain sayap seperti Imam Bagus (44) dan Imam Witoyo (71) tampak masih terburu-buru dalam penyelesaian akhir.
Sementara top skor Persipa musim Rizky Novriansyah kini mulai menepi. Mesin gol di era Nazal Mustofa itu bahkan sering menjadi penghangat bangku cadangan di era Jan.
Di sisi lain, kabar buruk datang dari lini tengah tim berjuluk Laskar Saridin. Absennya Fendy Ninggar akibat akumulasi kartu membawa pengaruh bagi intensitas serangan tim.
Jan mengakui kehadiran Ninggar penting dalam skema permainannya. Keuletan gelandang berusia 22 tahun itu diakui mampu membantu tim dalam melakukan serangan dan juga blok.
”Begitu juga second line kami memang agak terlambat saat serangan balik terjadi karena (Fendy) Ninggar tidak hadir. Tetapi saya rasa penggantinya juga cukup baik,” sambung Jan.
Meski begitu Jan berharap kedatangannya ke Balikpapan tidak sia-sia. Setalah berbenah usai laga kontra Sulut United, dirinya optimistis dapat mencuri satu poin dari tim berjuluk beruang madu itu.
Editor: Supriyadi



