Perlu Tahu, Ini Makna Logo Porprov Jawa Tengah 2023 di Pati Raya
Vega Ma'arijil Ula
Kamis, 3 Agustus 2023 06:35:00
Murianews, Kudus – Logo Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah XVI 2023 telah dirilis sebelum event empat tahunan ini dihelat. Pada penyelenggaraan Porprov 2023 ini ditempatkan di wilayah Pati Raya.
Lantas, apa makna logo Porprov 2023 tersebut? Murianews.com merangkum makna yang terkandung pada logo Porprov tersebut. Makna logo Porprov ini dijelaskan di buku panduan Porprov Jateng XVI tahun 2023 Pati Raya di halaman 10.
Logo Porprov ini dibentuk oleh beberapa elemen dasar. Yakni diambil dari ciri khas kota Pati Raya.
Tertulis di buku tersebut, ikan bandeng merupakan lambang dari daerah Pati Raya yang merupakan penghasi ikan bandeng.
”Ikan bandeng berwarna serupa dengan ring KONI memiliki makna Pati Raya sebagai tuan rumah Porprov Jawa Tengah XVI 2023 Pati Raya,” tertulis dalam buku tersebut.
Logo padi, daun, samudera dan laut juga memiliki makna. Yakni mewakili petani dan nelayan di daerah Pati Raya.
Di buku tersebut juga dijelaskan makna tiga lingkaran pada logo Porprov tersebut. Tiga lingkaran itu memiliki makna yang berbeda-beda.
Tiga lingkaran KONI merupakan representasi prinsip olahraga. Warna merah merupakan representasi prestasi. Sedangkan warna kuning merupakan sportifitas dan warna hijau representasi solidaritas.
Editor: Dani Agus



