Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – Kejutan diberikan oleh PB Djarum kepada Mutiara Ayu Puspitasari. Hal itu setelah orang tua dari Mutiara Ayu Puspitasari dihadirkan saat pemberian bonus dari PB Djarum di GOR Djarum Jati, Kudus pada Sabtu (5/8/2023).

Diketahui, Mutiara Ayu Puspitasari berhasil menjadi juara di Asia Junior Championship (AJC) 2023 di Yogyakarta pada Minggu (16/7/2023) lalu. Mutiara berhasil menyudahi perlawanan pebulu tangkis Korea Selatan, Kim Min Ji dua set langsung dengan skor 21-11 dan 21-17 di partai puncak.

Mutiara menjelaskan, ada peran orang tua di setiap langkahnya meniti karir menjadi pebulu tangkis. Menurutnya, peran orang tua begitu besar.

”Peran orang tua teramat penting bagi saya. Apalagi ketika bisa datang langsung seperti saat AJC di Yogyakarta kemarin bisa menambah semangat,” katanya, Sabtu (5/8/2023).

Menurut dia, dukungan orang tua selalu dijadikannya untuk terus tampil maksimal. Terlebih, tidak setiap waktu orang tuanya datang langsung untuk menonton.

”Karena kalau saya main di luar negeri orang tua tidak bisa datang. Kemarin saat AJC orang tua ambil cuti kerja nonton saya dua minggu,” sambungnya.

Mutiara terbiasa mencari orang tuanya terlebih dahulu di bangku penonton. Kemudian, ketika orang tuanya sudah datang dirinya enggan tampil mengecewakan.

”Biasanya saya lihat dulu ke arah penonton. Kalau orang tua sudah hadir saya tidak boleh mengecewakan,” imbuhnya.

Sementara itu, ibu dari Mutiara, Purwati mengatakan, karakter anaknya tergolong baik. Sebab, anaknya itu selalu meminta izin dan berkabar setiap hendak bertanding.

”Setiap mau bertanding itu Mutiara selalu minta doa ke saya, ayahnya dan kakaknya agar diberi kemudahan,” katanya, Sabtu (5/8/2023).

Dia menambahkan, setelah selesai bertanding Mutiara juga memberikan kabar. Biasanya terkait hasil pertandingan.

”Selesai pertandingan itu Mutiara selalu ngabarin juga, Alhamdulillah bapak ibu Mutiara diberi kemenangan. Selalu seperti itu. Memang karakternya baik,” imbuhnya.

Dukungan juga diutarakan ayah dari Mutiara, Sali. Setiap menonton pertandingan dirinya selalu memberikan semangat.

”Ketika bisa datang kami pasti datang memberikan semangat untuk Mutiara. Biasanya kami tanya juga bagaimana mainnya hari ini dan sebagainya,” ujarnya.

Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation sekaligus Ketua PB Djarum, Yoppy Rosimin mengatakan Mutiara dikenal sebagai atlet yang tangguh. Selain itu juga tidak cengeng.

”Setiap mendapatkan kekalahan selalu dijadikan lompatan berikutnya. Mutiara ini tidak cengeng dan tidak drama,” katanya.

Selain itu, menurut Yoppy, Mutiara tidak pernah lupa dengan pelatihnya yang telah melatihnya. Mulai dari pelatihnya yang dulu hingga saat ini.

Editor: Dani Agus

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler