Kamis, 20 November 2025

Gilbert mengapresiasi kerja keras Sudi dan Delfin selama masa pemulihan cedera yang cukup lama. Ia yakin keduanya akan memberikan kontribusi signifikan bagi tim.

”Kami percaya di putaran kedua nanti para pemain tersebut dapat memberikan yang terbaik untuk tim. Keduanya juga memiliki kualitas untuk membantu tim,” tutupnya.

Saat ini, PSIS berada di peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 18 poin dari lima kemenangan, tiga hasil seri, dan sembilan kekalahan.

Pada laga selanjutnya, PSIS dijadwalkan menghadapi Persita Tangerang pada Minggu (12/1/2025) di Stadion Pakansari, Bogor, pukul 15.30 WIB.

Sementara itu, laga melawan Persis Solo akan berlangsung pada Senin (20/1/2025) di Stadion Jatidiri Semarang, pukul 19.00 WIB.

Editor: Cholis Anwar

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler