Rabu, 19 November 2025

Murianews, KudusPSIS Semarang berhasil memetik satu poin saat berlaga melawan Arema FC pada pertandingan Liga 1, Senin (24/2/2025).

Pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, Jawa Timur itu berakhir imbang 2-2.

Bagi PSIS, hasil imbang ini tak didapat dengan mudah. Butuh perjuangan hingga menit akhir untuk meraih satu poin penting di kandang Arema.

Dalam laga versus Arema, tiga pemain pular PSIS tak bisa tampil. Yakni, Gelandang Delfin Rumbino yang masih berbalut cedera.

Kemudian, Lucas Barreto dan Alfeandra Dewangga mendapat hukuman akumulasi kartu kuning setelah keduanya mendapat kartu kuning saat menghadapi PSM Makassar di laga pekan ke-23 lalu.

Pada laga ini, PSIS tertinggal lebih dahulu melalui gol yang dicetak oleh Pablo de Oliveira pada menit ke-5. Arema menambah satu gol melalui Lokolingoy pada menit ke-27 dan mengubah skor jadi 2-0.

Meski ketinggalan dua gol, PSIS tak mau menyerah dan mencoba yang terbaik untuk bisa menjebol gawang lawan.

Upaya ini baru berhasil pada menit ke-32 melalui gol yang dilesakkan Sudi Abdallah. Skor berubah jadi 2-1 dan bertahan hingga babak pertama usai.

Menyamakan Kedudukan Lewat Penalti... 

Pada babak kedua, PSIS berhasil menyamakan kedudukan melalui titik putih di menit ke-89. Sudi Abdallah berhasil menjalankan tugasnya sebagai eksekutor penalti dan mengubah skor jadi 2-2.

Pelatih PSIS, Gilbert Agius mengatakan awalnya kedua tim bermain bagus. Namun, saat turun hujan kedua tim sulit mengembangkan permainan.

”Awalnya kedua tim bermain baik. Tetapi saat hujan kami kurang bisa mengembangkan permainan. Tetapi secara keseluruhan saya bangga dengan pemain saya. Tentunya satu poin ini memberikan dampak positif untuk tim,” katanya.

Dengan hasil ini, PSIS berada di peringkat 13 klasemen sementara dengan torehan 23 poin. Raihan poin itu didapatkan dari enam kali menang dan lima kali seri.

Sedangkan Arema FC berada di peringkat tujuh dengan 36 poin. Raihan itu didapatkan dari hasil sepuluh kali kemenangan, enam hasil seri.

Pada laga selanjutnya, PSIS akan menghadapi Persija Jakarta pada Selasa (4/3/2025) pukul 20.30 WIB. Kemudian pada Minggu (16/3/2025) PSIS akan berhadapan dengan Madura United pukul 20.30 WIB.

Editor: Dani Agus

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler