Kamis, 20 November 2025

Murianews, BaliPSIS Semarang bakal menghadapi Bali United di Stadion I Wayan Dipta, Bali pada Kamis (1/5/2025) pukul 19.00 WIB. PSIS berangkat dengan kondisi yang sulit di kandang Bali United. 

Caretaker PSIS, M Ridwan pada sesi konferensi pers hari ini, Rabu (30/4/2025) mengatakan, skuadnya dalam situasi yang sulit karena masih berada di zona degradasi. Selain itu skuad PSIS juga baru saja ditinggal oleh pelatih, Gilbert Agius. 

”Memang kami berada di posisi yang sulit di klasemen. Salah satu cara kami keluar dari situasi yang sulit ini kami akan berusaha memenangkan pertandingan. Pertandingan besok akan seru karena kedua tim pasti sama-sama mengejar kemenangan,” katanya, Rabu (30/4/2025). 

Ia menambahkan, Bali United merupakan tim yang bagus. Dirinya meyakini Bali United bakal menampilkan permainan yang bagus. Meski demikian skuadnya juga tak mau kalah dan akan berusaha meraih kemenangan. 

”Bali United merupakan tim yang bagus dan pastinya mereka akan bermain bagus besok,” sambungnya. 

M Ridwan menyampaikan skuadnya telah melakukan persiapan yang baik. Waktu persiapan yang dilakukan juga sudah cukup untuk laga besok. 

”Persiapan kami sudah bagus. Kami memiliki persiapan yang cukup dan semua pemain dalam kondisi siap,” terangnya. 

Incar Kemenangan...

  • 1
  • 2

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler