Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – Mantan Asisten Pelatih Persiku Kudus, Denny Rumba, blak-blakan terkait bonus musim lalu yang belum dibayarkan manajemen Persiku. Di luar dugaan, bonus yang dijanjikan Rp 500 juta hingga saat ini belum lunas.

Rumba menyebut, sisa bonus yang belum dibayarkan ada sebesar Rp 400 juta. Hal ini lah yang memicu keluhan hingga viral di media sosial.

Rumba menjelaskan janji bonus ini muncul saat jeda babak pertama laga playoff degradasi Liga 2 antara Persiku melawan Persekat Tegal, pada Selasa (25/2/2025).

Kala itu, Persiku tertinggal 0-1, dan Direktur PT Relasi Sport Muria Indonesia, Abdul Fuad Amirul Adha, datang ke ruang ganti untuk membakar semangat para pemain.

”Saat itu Mas Amirul membakar semangat pemain di ruang ganti kalau ada bonus ketika bisa memenangkan laga,” kata Rumba saat dikonfirmasi Murianews.com melalui sambungan telepon, Senin (1/9/2025) siang.

Kala itu, pemain dan ofisial dijanjikan bonus Rp 500 juta untuk semua skuad. Saat itu Denny Rumba berstatus sebagai asisten pelatih. Pelatih Persiku pada saat itu yakni Alfiat. 

Alhasil, Persiku berhasil membalikkan keadaan dan menang 2-1. Kemenangan itu memastikan tim Macan Muria bertahan di Liga 2. Dari situ, bonus yang dijanjikan sebesar Rp500 juta untuk seluruh skuad mulai ditagih.

Menurut Rumba, dari total Rp 500 juta, Rp100 juta sudah dicairkan sebelum Lebaran Idulfitri. Namun, sisa Rp 400 juta yang dijanjikan akan dicairkan sebelum persiapan tim berikutnya, belum ada kejelasan hingga kini.

Ditanyakan Pemain...

  • 1
  • 2

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler