Mahasiswi Cantik di Kudus Ini Sabet Perunggu Sambo Porprov Jateng
Yuda Auliya Rahman
Rabu, 9 Agustus 2023 15:56:00
Murianews, Kudus – Mahasiswi cantik yang tengah menempuh pendidikan di Universitas Muhammadiyah Kudus (UMKU), berhasil menyabet medali perunggu di cabang olahraga sambo Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jateng 2023.
Aprilia Novitasari namanya, mahasiswi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) UMKU berhasl mencatatkan namanya sebagai penyumbang perunggu untuk Kudus di nomor pertandingan -50kg di Gedung Graha Octana Blora, Selasa (8/8/2023).
Sebelum menggeluti sambo, April sapaan akrabnya, sebenarnya menggeluti olahraga beladiri tapak suci. Namun akhirnya ia pun tertarik untuk menggeluti sambo yang merupakan cabor yang tergolong baru itu.
Sambo menurutnya merupakan jenis olahraga perpaduan bela diri judo dan gulat. Bela diri sambo berfokus pada kemampuan kontrol dan kuncian kaki.
”Sambo ini terbilang baru di Jawa Tengah. Tapi saya beranikan diri untuk mencoba, karena ada dasar dan kesamaan dengan beladiri pencak silat tapak suci," katanya, Rabu (9/9/2023).
Sambo sendiri, sambung dia, mulai digelutinya pada tahun 2022 lalu. Persiapan ke ajang Porprov Jateng juga sudah dipersiapkannya melalui latihan rutin sejak bulan Oktober 2022 lalu.
”Persiapan mulai bulan Oktober 2022 lalu, sejak jelang Pra Porprov sudah mulai latihan. Bersyukur bisa dapat medali perunggu ini," ujar warga Desa Karangampel, Kaliwungu, Kudus ini.
Editor: Ali Muntoha



