Euro 2024
Euro 2024: Kemenangan Dramatis Antar Inggris ke Final
Zulkifli Fahmi
Kamis, 11 Juli 2024 07:01:00
Murianews, Dortmund – Inggris berhasil melaju ke final Euro 2024 setelah mengalahkan Belanda secara dramatis. Pertandingan di Signal Iduna Park Dortmund, Kamis (11/7/2024) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 1-2.
Dalam laga semifinal Euro 2024, Belanda dan Inggris sama-sama saling menyerang. Bahkan, Belanda berhasil lebih dulu membuka keunggulan lewat Xavi Simons di menit ke-7.
Aksi tunggalnya usai melewati bek Inggris, dan Xavi Simons langsung melesatkan tembakan ke tiang jauh gawang yang dikawal Pickford. Gol dari luar kotak penalti itu membuat Belanda unggul 1-0.
Petaka datang 10 menit kemudian, Inggris mendapatkan hadiah penalti usai Harry Kane dilanggar Denzel Dumfries di kotak penalti. Dumfries pun diganjar kartu kuning.
Harry Kane yang ditunjuk menjadi algojo, berhasil menuntaskan tugasnya. Sepakannya ke sudut bawah tak mampu dijangkau Bart Verbruggen. Skor pun imbang 1-1.
Gol penyeimbang Harry Kane pun mengubah jalannya laga. Inggris pun makin trengginas mengejar gol pembeda. Namun hingga turun minum, skor 1-1 tetap bertahan.
Di babak kedua, aksi jual beli serangan pun terjadi. Namun, hingga menit-menit akhir tak ada gol yang terjadi.
Inggris sedianya sempat menambah keunggulannya di menit ke-78. Namun gol Buyako Saka itu harus dianulir. Kyle Walker lebih dulu offside sebelum mengirimkan bola padanya.
Di menit-menit akhir, Gareth Southgate pun memasukkan Ollie Watkins untuk menggantikan Harry Kane. Keputusan Southgate ini pun membuahkan hasil.
Ollie Watkins masuk untuk menjadi pahlawan kemenangan Inggris. Golnya di menit ke-90+1 membawa Inggris menuju final.
Bermula saat Watkins menerima umpan dari Palmer, dengan tenang, ia sempat mengecoh Van Dijk dan langsung melepaskan tembakan dari sudut sempit. Bola yang meluncur ke tiang jauh gagal dijangkau Bart Verbruggen.
Kemenangan ini membawa The Three Lions menunju final Euro 2024. Di puncak turnamen itu, Inggris akan bertemu Spanyol yang lebih dulu menjejakkan kakinya di final usai menumbangkan Prancis, 2-1.



