Mantap! Generasi Baru Pebalap Binaan AHM Torehkan Prestasi di TTC
Zulkifli Fahmi
Senin, 25 Agustus 2025 16:11:00
Murianews, Jakarta – Bintang Pranata Sukma, generasi baru pebalap Indonesia binaan AHM langsung tampil gemilang di ajang internasional Idemitsu Honda Thailand Talent Cup (TTC) Round 3.
Dalam yang berlangsung di Chang Internasional Curcuit, Buriram, Thailand, Sabtu-Minggu (23-24/8/2025) itu, Bintang sukses meraih dobel podium kedua.
Pada race pertama, Sabtu (23/8/2025), Bintang yang memulai balapan di posisi kelima langsung melejit dan menempel pemimpin balapan.
Pebalap 14 tahun asal Tangerang, Banten itu akhirnya finis di peringkat kedua dengan selisih waktu hanya 0,162 detik dari peraing posisi pertama.
Race kedua, Minggu (24/8/2025) Bintang kembali tampil kencang. Memulai balapan dari grid ke-8, Bintang bahkan sempat memimpin balapan. Namun, ia harus puas finis peringkat kedua dengan gap sangat tipis 0,091 detik dari peringkat pertama.
Hasil tersebut menambah koleksi podium Bintang, setelah sebelumnya ia meraih podium ketiga pada race pertama seri ke-2 TTC 2025.
”Ini adalah hasil kerja keras dan pengalaman berharga bagi saya. Saya akan terus berusaha memberikan yang terbaik untuk membawa nama Indonesia di kancah internasional,” ujar Bintang usai balapan.
Torehan apik lainnya didapatkan Abimanyu Bintang Fermadi yang menggantikan Ziven Rosul Abiy Salim karena pemulihan pascacedera patah tulang paha di Mandalika Racing Series.
Debut Manis...
Abimanyu mencatatkan debut positif dengan finis ke-11 setelah starf di posisi 14 pada race pertama. Pada race kedua, Abimanyu yang memulai start dari grid 9, berhasil menembus posisi 7 besar, mengamankan poin penting di dua race perdananya.
Sebelumnya, pada dua seri awal TTC 2025, Ziven selalu konsisten meraih poin di setiap balapan, mendampingi Bintang. Hal ini menunjukkan bahwa seluruh pebalap binaan AHM yang tampil di TTC—baik Bintag, Abimanyu, maupun Ziven—mampu menunjukkan performa menjanjikan dan konsistensi prestasi di level internasional.
”Kami bangga dengan perkembangan pebalap muda binaan AHM di Thailand Talent Cup. Konsistensi Bintang yang kembali meraih podium, ketangguhan Ziven di dua seri awal, hingga debut positif Abimanyu di seri ini menjadi bukti nyata, generasi baru pebalap Indonesia terus melesat di ajang internasional,” ujar Andy Wijaya, General Manager Marketing Planning and Analysis AHM.
Ajang TTC merupakan gerbang awal dan menjadi bagian dari program Road to MotoGP. Balapan ini memberi kesempatan bagi pebalap muda Asia untuk mengasah kemampuan dan membuka jalan menuju kompetisi balap dunia.
Hingga putaran ketiga ini, pebalap binaan AHM masih terus berjuang memperbaiki posisi di klasemen sementara. Bintang bertengger di posisi keempat dengan 74 poin, hanya terpaut 18,5 poin dari peringkat pertama. Ziven menempati posisi ke-10 dengan 29,5 poin, sementara Abimanyu yang abru debut langsung mengantongi 14 poin dan berada di ke posisi ke-16.
TTC seri keempat dan kelima dijadwalkan berlangsung di Sepang International Circuit, masing-masing pada 12-14 September dan 7-9 November. Seri pamungkas akan kembali ke Buriram pada 20-23 November.
Masih banyak poin yang diperebutkan, memberi peluang besar bagi para pebalap muda Indonesia untuk terus memperbaiki posisi di klasemen dan menorehkan prestasi lebih tinggi.



