Kamis, 20 November 2025


Adalah Iván Fresneda , pemain berusia 18 tahun dari Real Valladolid yang kini tengah diincar Barcelona. Dengan terdegradasinya Valladolid, klausul pelepasan pemain ini turun dari 30 Juta euro menjadi 20 juta euro.

Penurunan harga klausul pelepasan inilah yang kemudian membuat banyak klub tertarik untuk meminangnya. Termasuk dalam hal ini Barcelona dikabarkan tertarik juga.

Surat kabar 'Marca' Spanyol, bahkan mengungkapkan adanya pertemuan antara agen Fresneda , dari perusahaan LIAN Sports Group , dengan pihak Barcelona. Pertemuan itu besar kemungkinan untuk membicarakan kemungkinan Barca bisa menggunakan tenaganya.

Namun demikian, pertemuan itu belum menunjukan adanya kepentingan Barcelona yang terburu-buru. Barcelona disebutkan tertarik, namun masih harus memperhitungkan berbagai factor sebelum merekrutnya.
BACA JUGA: Barcelona Ikat Gundogan Sampai 2025Hal ini tentu saja berkait erat dengan situasi ekonomi Barcelona dan Batasan Financia Fair Play mereka. Barcelona tidak terburu-buru merekrutnya mengingat ada prioritas lain dalam rencana transfer mereka.Situasi pada Ivan Fresneda sendiri pada akhirnya memunculkan banyak minat di klub-klub Eropa. Beberapa Klub Liga Inggris dan Borussia Dortmund disebutkan sudah mulai melakukan manuver.Barcelona sendiri sepertinya masih harus memikirkan soal pendaftaran beberapa pemain di Liga Spanyol. Mereka sudah mendatangkan Ilkay Gundogan, sehingga harus ada banyak penyesuaian untuk prioritas perekrutan pemain.

Baca Juga

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler