Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Hari Bhayangkara ke-79 di Kudus dimeriahkan dengan kegiatan Lomba Catur, Minggu (6/7/2025). Lomba bertajuk Open Chess Tournament ini diikuti oleh ratusan peserta mulai dari anak-anak SD hingga orang tua.

Ketua Paguyuban Catur Di bawah Pohon Ringin Kudus (DPR Kudus), Muh Sugianto mengatakan, peserta merupakan masyarakat umum tak terbatas usia. Mereka berasal dari berbagai daerah seperti Kudus, Magelang, Temanggung, Jepara, dan sebagainya.

”Total ada 166 peserta dari berbagai kalangan, ada yang masih SD dan sudah tua, dari perempuan juga ada. Bahkan, terdapat satu meja khusus yang disediakan untuk peserta tuna netra,” terangnya, Minggu(6/7/2025).

Semua peserta beradu kelihaian dalam memainkan bidak catur untuk mendapatkan gelar juara pada lomba ini. Dari total peserta itu, mereka bermain dalam delapan babak yang sangat menegangkan.

Juaranya akan dihitung dari akumulasi poin yang didapatkan pada pertandingan delapan babak tersebut. Pihak panitia, menyiapkan wasit catur nasional untuk memimpin jalannya pertandingan.

Sugianto menilai, ajang ini juga menjadi sebuah bentuk kecintaan terhadap Polri dari para pecinta catur di Kudus. Tentu saja tujuan dilaksanakan acara ini untuk membangun sinergitas yang kuat antara keduanya.

”Partisipasi masyarakat turut serta mendukung Polri dalam berbagai kegiatan positif, seperti di pos kamling atau sebagainya. Ini bisa dilakukan dalam hal menjaga keamanan di wilayah masing-masing,” jelasnya.

Berkembang...

  • 1
  • 2

Komentar