Kudus Tantang Cilacap di Final Sepak Bola Porprov 2023
Anggara Jiwandhana
Rabu, 9 Agustus 2023 20:43:00
Murianews, Kudus – Tim Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, berhasil melaju ke babak final cabang sepak bola di gelaran Porprov 2023 Jawa Tengah. Mereka berhasil menenggelamkan Kabupaten Banyumas dengan skor 3-2.
Final inipun menjadi final yang kesekian kali bagi Kabupaten Kudus. Mereka akan menantang Cilacap yang berhasil menyelesaikan perlawanan Kota Semarang dengan drama adu penalti.
Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kudus terus menyemangati para atlet yang saat ini masih berlaga di ajang olahraga empat tahunan tersebut. Termasuk di antaranya adalah cabor sepak bola.
”Dukungan kami untuk seluruh atlet yang masih berlaga, kami harap mereka masih terus fokus dan mencapai tujuan utama yakni emas,” katanya Rabu (9/8/2023).
Dia pun percaya Kabupaten Kudus bisa meraih hasil yang maksimal utamanya di cabor sepak bola nanti. Meski memang, Cilacap bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan.
”Tim pelatih dan pemain sudah berupaya keras sampai sejauh ini, kami percaya mereka akan menuntaskannya, hasil yang terbaik tentu diharapkan semua insan olahraga Kudus,” ungkapnya.
Dalam perjalanannya, Kabupaten Kudus berhasil mengalahkan lawan-lawannya. Mulai dari Kota Magelang dengan skor 2-0 dan Kabupaten Kendal dengan skor 3-0.
Di laga terakhir babak penyisihan, Kudus kalah dengan Kabupaten Cilacap, yang akan menjadi musuh mereka di final nanti dengan skor tipis 1-0.
Editor: Dani Agus



