Murianews, Pati – Tim beregu squash Kabupaten Pati berhasil merebut medali perak Pekan Olahraga Provinsi Jawa Tengah (Porprov Jateng) 2023, Rabu (9/8/2023). Mereka tampil apik dan mengalahkan lawan-lawannya hingga masuk final.
Tim ini diperkuat empat pemuda. Yakni, Umam Arie Erfai, Richi Ridha, Agil Wahyudianto dan M Agus Firmansyah. Mereka berhasil tampil baik di lapangan squash Kompleks Stadion Gelora Bumi Kartini, Rabu (9/8/2023).
Namun perjuangan meraih emas terganjal oleh tim dari Semarang di final. Squash Pati pun harus puas memperoleh medali perak. Meskipun demikian, Umam Arie Erfai mengaku puas dengan hasil ini.
”Beregu putra kita masuk final. tapi kalah dari medali perak. Terima kasih warga Pati telah mendukung. Dengan hasil ini senang sekali. Kita sudah berjuang semaksimal mungkin,” ujar Umam yang juga Katua Squash Pengkab Kabupaten Pati ini.
Baginya medali perak sangat istimewa mengingat persiapan mereka dalam keterbatasan. Squash Pati belum memiliki fasilitas yang mempuni. Mereka belum mempunyai lapangan yang representasi sehingga persiapan tidak bisa maksimal.
”Fasilitas kita juga belum mendukung. Bila sudah ada semoga bisa berprestasi lagi. Kita belum punya fasilitas lapangan. Meskipun demikian kita membuktikan kepada pemerintah. Walaupun ndak ada fasilitas kita dapat medali perak. Ini luar biasa belum ada fasilitas lengkap tapi bisa juara (dua),” tutur dia.
Selain tampil di nomor beregu, squash Pati juga tampil di dua nomor lainnya. Yakni ganda putra dan tunggal putra. Namun dewi fortuna masih belum berpihak kepada mereka.
”Tunggal putra, ganda putra dan beregu putra. Untuk beregu kita dapat perak. Untuk nomor lain kita gagal mendapatkan medali,” pungkas dia.
Editor: Dani Agus



