Selasa, 18 November 2025

Sementara Persiku Kudus, mereka akan mati-matian merebut poin dari Sleman jika ingin terus berada di Pegadaian Championship. Persiku harus menjauh dari zona Play-Off bahkan degradasi.

Pelatih PSS Sleman Ansyari Lubis mengatakan kondisi timnya yang dilanda badai cedera tidak akan menyurutkan niat setiap orang di klub untuk meraih kemenangan.

Justru, kata dia kondisi tersebut akan menjadi pemicu untuk memaksimalkan potensi seluruh pemain yang tersedia.

Pertandingan ini, akan menjadi momentum pembuktian kapasitas PSS Sleman sebagai tim yang bermain secara kolektif.

”Saya kira hal ini tidak menjadi masalah. Bagi para pemain (PSS Sleman) yang selama ini belum mendapat menit bermain, inilah kesempatan bagi mereka untuk membuktikan,” tutup.

Komentar

Terpopuler