Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Turnamen Piala Dunia U17 sudah digelar sejak 1985. Sedangkan Piala Dunia U17 FIFA 2023 di Indonesia akan menjadi edisi yang ke-19.

Piala Dunia U17 FIFA, adalah turnamen sepak bola untuk kategori remaja putra internasional yang digelar dua tahunan. Turanamen ini diikuti oleh tim nasional di bawah usia 17 tahun asosiasi anggota FIFA.

Pada edisi pertama, turnamen Piala Dunia U17 digelar di China pada 1985. Pada penyelenggaraan pertama ini, Timnas Nigeria U17 menjadi tim yang pertama menyabet gelar.

Timnas Nigeria pada turnamen tahun ini di Indonesia, tidak lolos kualifikasi. Namun sejauh ini mereka merupaka timnas yang memegang rekor sebagai juara Piala Dunia U17 terbanyak.

Nigeria sejak 1985 telah mengumpulkan 5 gelar Juara Piala Dunia 2023. Capaian ini unggul 1 lebih banyak dibandingkan Timnas Brasil U17 yang sudah merebut 4 gelar juara Piala Dunia U17.

Dua tim lainnya, Ghana dan Meksiko juga tercatat menjadi timnas yang berhasil merebut gelar Juara Piala Dunia U17 lebih dari sekali. Dua negara ini masing-masing telah merebut gelar juara Piala Dunia U17 sebanyak dua kali.

Dilansir dari situs resmi FIFA, berikut ini Daftar Juara Piala Dunia U17 sejak 1985:

1985: Nigeria | 1987: Uni Soviet | 1989: Arab Saudi | 1991: Ghana | 1993: Nigeria | 1995: Ghana | 1997: Brasil | 1999: Brasil | 2001: Prancis | 2003: Brasil | 2005: Meksiko | 2007: Nigeria | 2009: Swiss | 2011: Meksiko | 2013: Nigeria | 2015: Nigeria | 2017: Inggris | 2019: Brasil |

Daftar Juara Piala Dunia U17 lebih dari 1 kali:
Nigeria (5 kali) | Brasil (4 kali) | Ghana (2 kali) | Meksiko (2 kali) |

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler