Bek Arsenal Mengejek Viktor Gyokeres yang Mlempem di Liga Champions
Budi Santoso
Rabu, 27 November 2024 12:07:00
Murianews, Kudus – Striker Sporting CP, Viktor Gyokeres menjadi bulan-bulanan pemain Arsenal. Di Liga Champions, Gyokeres dkk kena bantai Meriam London dengan skor 1-5.
Dalam beberapa pekan terakhir, Viktor Gyokeres menjadi pembicaraan setelah banyak klub Eropa berebut mendapatkannya. Namun di pertandingan Liga Champions, Rabu (27/11/2024) dinihari WIB, Gyokeres mlempem.
Bek Arsenal Gabriel Magalhaes bahkan ‘mengejek’ Gyokeres saat melakukan selebrasi golnya. Arsenal menciptakan keunggulan besar sejak menit-menit awal pertandingan melawan Sporting CP.
Sebelum akhir babak pertama, Arsenal bahkan sudah unggul 3-0 meski bermain di kandang lawan. Gabriel Martinelli membuka pesta gol, disusul Kai Havertz memperbesar jarak, dan Gabriel Magalhaes ikut mencetak gol ke-3.
Gol Magalhaes juga mencuat jadi pembicaraan lantaran selebrasi yang dilakukannya. Setelah mencetak gol, pemain Brasil itu menuju tribun dan menutupi matanya dengan tangannya.
Gaya selebrasi ini sangat jelas ditunjukan untuk mengejek bintang Sporting CP Viktor Gyökeres, yang terkenal karena menutup mulutnya saat merayakan gol. Tindakan Magalhaes ini sepertinya tidak hanya sekadar perayaan, tetapi juga sebuah tantangan untuk seorang Gyokeres.
Viktor Gyokeres, yang sebelumnya mencetak hat-trick saat melawan Manchester City, tidak meninggalkan jejak sama sekali di pertandingan ini. Pemain ini gagal menunjukkan performa mengesankan saat melawan Arsenal.
Dalam pertandingan ini, Sporting CP menderita kekalahan telak 1-5 melawan tim asal Inggris itu. Sebuah hasil yang memalukan karena terjadi di hadapan pendukungnya sendiri.
Bagi Gyokeres, ini juga menjadi sebuah tamparan bagi dirinya. Sebab saat ini pemain asal Swedia ini tengah menjadi incaran banyak klub raksasa Eropa.
Kemenangan atas Sporting CP tidak hanya membantu Arsenal mengkonsolidasikan posisi teratas di klasemen Liga Champions. Tetapi juga menjadi batu loncatan yang ideal sebelum menjalani derby London vs West Ham akhir pekan ini.



