Gelar juara ini menjadi tonggak penting dalam sejarah sepak bola wanita Indonesia, sekaligus menjadi bukti perkembangan positif. Termasuk mempengaruhi posisi Timnas Indonesia Putri di daftar Ranking FIFA.
Hasil akhir Turnamen Piala AFF 2024, ini juga memengaruhi peringkat negara-negara Asia Tenggara lainnya. Vietnam tetap berada di posisi ke-37 dunia meski menambah 3,13 poin.
Pada turnamen persahabatan di Tiongkok, Vetnam berhasil mengalahkan Uzbekistan 2-0. Namun kemudian kalah dari Tiongkok dengan skor 0-2.
Berbeda dengan Timnas Indonesia Putri, timnas Malaysia Putri justur mengalami penurunan peringkat. Mereka mengalami penurunan 6 trap ke posisi 102 dunia.
Timnas Laos Putri mengalami penurunan terbesar dengan kehilangan 34,86 poin. Mereka harus turun 16 peringkat ke posisi 108. Sedangkan Kamboja, naik satu peringkat berada di posisi 118 dunia.
Di level Asia, Timnas Jepang Putri tetap menjadi yang teratas, setelah berada di peringkat ke-8 dunia. China menunjukkan progres dengan naik satu peringkat ke posisi ke-17 dunia dan ke-4 di Asia.
Untuk seluruh dunia, Amerika Serikat masih memimpin sebagai tim sepak bola wanita nomor satu dunia. Kemudian diikuti oleh Spanyol dan Jerman yang naik satu peringkat masing-masing ke posisi kedua dan ketiga.
Keberhasilan Timnas Indonesia Putri menunjukkan potensi besar sepak bola wanita di Asia Tenggara. Diharapkan bisa terus memacu motivasi para pemain untuk bisa terus berkembang.
Murianews, Kudus – Timnas Indonesia mencatat kenaikan signifikan di Daftar Ranking FIFA Desember 2024. Seperti yang diumumkan FIFA, Timnas Indonesia naik tujuh trap.
Namun, ini bukan Timnas Indonesia yang saat ini tengah bermain di Piala AFF 2024. Namun, kenaikan tujuh trap di Daftar Ranking FIFA ini berlaku untuk Timnas Indonesia Putri.
Timnas Indonesia mencatatkan pencapaian bersejarah di sektor sepak bola wanita. Dalam Daftar Ranking FIFA Desember 2024 yang dirilis pada 13 Desember 2024, Timnas Indonesia Putri berada di posisi ke-97 dunia, dan untuk kali pertama masuk dalam 100 besar dunia.
Lonjakan peringkat di Daftar Ranking FIFA ini dipicu didorong oleh kesuksesan mereka menjuarai Piala AFF 2024. Turnamen ini sekaligus menjadi ajang kualifikasi untuk Piala AFF Wanita 2025.
Dengan tambahan 13,74 poin, Timnas Indonesia Putri melompat tujuh trap, setelah tampil gemilang di turnamen itu. Sebelumnya, mereka mengalami kekalahan besar dari Belanda (0-15) di laga persahabatan.
Timnas Indonesia Putri membuka turnamen dengan hasil imbang melawan Kamboja di fase grup. Kemudian menang atas Malaysia untuk melaju ke semifinal. Timnas Indonesia Putri kemudian menang atas Singapura di semifinal.
Berikutnya di pertandingan puncak, Timnas Indonesia Putri kembali berhadapan dengan Kamboja. Di pertandingan final mereka menang 3-1 untuk merebut gelar juara.
Gelar Juara...
Gelar juara ini menjadi tonggak penting dalam sejarah sepak bola wanita Indonesia, sekaligus menjadi bukti perkembangan positif. Termasuk mempengaruhi posisi Timnas Indonesia Putri di daftar Ranking FIFA.
Hasil akhir Turnamen Piala AFF 2024, ini juga memengaruhi peringkat negara-negara Asia Tenggara lainnya. Vietnam tetap berada di posisi ke-37 dunia meski menambah 3,13 poin.
Pada turnamen persahabatan di Tiongkok, Vetnam berhasil mengalahkan Uzbekistan 2-0. Namun kemudian kalah dari Tiongkok dengan skor 0-2.
Berbeda dengan Timnas Indonesia Putri, timnas Malaysia Putri justur mengalami penurunan peringkat. Mereka mengalami penurunan 6 trap ke posisi 102 dunia.
Timnas Laos Putri mengalami penurunan terbesar dengan kehilangan 34,86 poin. Mereka harus turun 16 peringkat ke posisi 108. Sedangkan Kamboja, naik satu peringkat berada di posisi 118 dunia.
Di level Asia, Timnas Jepang Putri tetap menjadi yang teratas, setelah berada di peringkat ke-8 dunia. China menunjukkan progres dengan naik satu peringkat ke posisi ke-17 dunia dan ke-4 di Asia.
Untuk seluruh dunia, Amerika Serikat masih memimpin sebagai tim sepak bola wanita nomor satu dunia. Kemudian diikuti oleh Spanyol dan Jerman yang naik satu peringkat masing-masing ke posisi kedua dan ketiga.
Keberhasilan Timnas Indonesia Putri menunjukkan potensi besar sepak bola wanita di Asia Tenggara. Diharapkan bisa terus memacu motivasi para pemain untuk bisa terus berkembang.