Kamis, 20 November 2025

Dalam konteks perdebatan ini, perbandingan antara Ballon d'Or 2024 dan FIFA The Best 2024 menjadi semakin relevan. Pada Ballon d'Or 2024 yang diorganisir oleh France Football, gelandang Spanyol Rodri dinobatkan sebagai pemenang berdasarkan suara jurnalis.

Sementara itu, di ajang FIFA The Best, Vinicius Junior memenangkan penghargaan berkat dukungan kapten tim nasional dan para penggemar.

Infantino kembali menegaskan keunggulan FIFA The Best, dengan menyebut bahwa penghargaan ini melibatkan berbagai pihak dalam proses pemungutan suara.

"Penghargaan ini menemukan yang terbaik dari talenta terbaik. Dengan beberapa kategori pemungutan suara, setiap orang memiliki hak untuk berpartisipasi," tambahnya.

Perbedaan mekanisme pemungutan suara menjadi sorotan utama. Jika Ballon d'Or hanya didasarkan pada penilaian jurnalis dari 100 negara, FIFA The Best melibatkan suara pelatih, kapten, pakar, dan penggemar.

Di FIFA The Best 2024, Vinicius mendapatkan 1.147.276 poin dari para penggemar, jauh lebih tinggi dibandingkan Rodri yang hanya memperoleh 264.835 poin. Selain itu, Vinicius juga mengungguli Rodri dalam suara kapten tim nasional dengan selisih signifikan, yakni 617 poin dibandingkan 461 poin.

Sejak diadakan pada 2016, FIFA The Best telah menjadi pesaing utama Ballon d'Or. Penghargaan ini tidak hanya mencerminkan pandangan pers, tetapi juga melibatkan suara dari berbagai elemen di dunia sepakbola dan menjadikannya lebih inklusif.

Dengan pernyataan tajam dari Ronaldo dan tanggapan tegas dari Infantino, perdebatan tentang kredibilitas dua penghargaan paling bergengsi di dunia sepakbola ini diperkirakan akan terus berlanjut.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler