Semua sinyalemen yang muncul, kini mengarah pada fakta bahwa masa depan Messi akan kembali bersandar di kota Barcelona. Tempat dirinya merajut sebagian besar kisah suksesnya.
Cinta Messi pada Barcelona sepertinya bukan hanya soal masa lalu. Tetapi juga bagian dari rencana masa depannya setelah pensiun sebagai pemain sepak bola profesional.
Murianews, Kudus – Ditawari untuk terus tinggal di Inter Miami, Lionel Messi menyatakan telah memiliki pilihannya sendiri. Mega Bintang sepak bola Argentina ini memiliki pilihan setelah pensiun nanti.
David Beckham, pemilik sekaligus presiden Inter Miami, seperti dilasir dari Sky, mengungkapkan Lionel Messi berniat kembali ke Barcelona. Itu akan dilakukan Messi setelah menyelesaikan karier sepak bolanya nanti.
Beckham menyebutkan bahwa Messi memiliki hubungan mendalam dengan Barcelona. Sehingga tawaran untuk tinggal di Miami, tidak bisa dipenuhi.
"Saya ingin Messi tinggal di Miami setelah pensiun, tetapi Leo mengatakan kepada saya bahwa ia hanya ingin tinggal di dekat Camp Nou. Tidak ada pemain yang mencintai Barcelona seperti dia. Anda bisa melihat cinta itu dari logo Barca yang bahkan ada di botol airnya," ujar Beckham.
Messi bergabung dengan Inter Miami pada Juli 2023 setelah meninggalkan PSG. Selama hampir dua tahun bersama Inter Miami, Messi telah membawa dampak luar biasa.
Selain mencetak gol-gol penting untuk Inte Miami, Messi juga menjadikan tim sebagai salah satu klub paling bernilai di MLS saat ini. Sejak ada Messi, nilai valuasi Inter Miami mencapai $1 miliar.
Namun, hati Messi tampaknya tetap tertambat di Barcelona. Di berbagai kesematan Messi telah memunculkan kecenderungan mengenai sikap dan pilihan hatinya.
Ingin ke Barcelona...
"Setelah pensiun, saya pasti ingin kembali ke Barcelona untuk hidup. Kota ini memiliki makna besar bagi saya; anak-anak saya lahir dan tumbuh di sini. Sampai sekarang, saya belum memutuskan apa yang akan saya lakukan setelah pensiun, tetapi saya ingin tetap terhubung dengan sepak bola," ujar Messi dalam sebuah kesempatan.
Keinginan Messi juga dibenarkan oleh Yanina Latorre, salah satu orang dekat di lingkungan keluarga Messi. Latorre mengonfirmasi bahwa sang bintang memang berniat kembali ke Barcelona setelah menyelesaikan kariernya di Inter Miami.
Kontrak Messi dengan Inter Miami akan berakhir pada 2025, tetapi klub berharap untuk memperpanjang masa baktinya hingga pembukaan stadion baru, Miami Freedom Park, yang dijadwalkan selesai pada 2026.
Jorge Mas, pemilik lain klub Inter Miami, menyatakan optimisme bisa mewujudkan keinginan itu. Pembicaraan mengenai hal itu masih terus dilakukan denga Lionel Messi.
"Kami akan berdiskusi dengan Leo, dan saya berharap saat stadion baru kami dibuka, dia tetap menjadi pemain No.10 kami." Ujar Jorge Mas dengan penuh harap.
Bagaimanapun, tahun-tahun Messi di Barcelona sejak usia 13 tahun telah menciptakan sebuah ikatan emosional tak terpisahkan antara dirinya dan kota tersebut.
Selama 21 tahun bersama klub Barcelona, Messi akhirnya berhasil menjadi ikon global. Kemudian juga memenangkan banyak trofi, dan mencetak rekor yang tak tertandingi.
Awal Karir...
Semua sinyalemen yang muncul, kini mengarah pada fakta bahwa masa depan Messi akan kembali bersandar di kota Barcelona. Tempat dirinya merajut sebagian besar kisah suksesnya.
Cinta Messi pada Barcelona sepertinya bukan hanya soal masa lalu. Tetapi juga bagian dari rencana masa depannya setelah pensiun sebagai pemain sepak bola profesional.