Kamis, 20 November 2025

Murianews, Kudus – Kemenangan Manchester United dan Tottenham Hotspur di leg pertama semifinal Liga Europa Jumat (2/5/2025) dinihari WIB, membuka kans besar bagi sepak bola Inggris. Jika keduanya bisa berhadapan di Final, maka Inggris setidaknya bisa menempatkan 6 wakilnya di pentas Eropa musim depan.

Manchester United dan Tottenham Hotspur, membuka jalan bagi skenario bersejarah Liga Inggris, setelah sama-sama meraih kemenangan meyakinkan di leg pertama semifinal Liga Europa. MU membungkam Athletic Bilbao dengan skor 3-0. Sementara Spurs menundukkan Bodo/Glimt 3-1 di kandang.

Dengan hasil ini, peluang untuk menyaksikan final sesama wakil Inggris pada 21 Mei 2025 di Bilbao sangat terbuka lebar. Jika keduanya lolos ke final dan salah satu memenangkan trofi Liga Europa, maka Liga Premier berpeluang mengirim hingga 6 tim ke Liga Champions musim depan.

Hal ini bisa terjadi karena juara Liga Europa akan otomatis mendapatkan satu tiket ke kompetisi Liga Champions. Tiket itu menjadi slot tersendiri di luar jatah normal yang diberikan berdasarkan posisi di klasemen akhir liga domestik.

Saat ini, jika didasarkan pada posisi di klasemen Liga Inggris, lima tim yang sudah hampir pasti lolos ke Liga Champions adalah Liverpool, Arsenal, Manchester City, Chelsea, dan Newcastle United. Pendekatan jalur ini telah menempatkan MU dan Hotspur jauh diluar jangkauan.

Baik MU dan Hotspur saat sudah mustahil bisa menembus posisi 5 besar karena performa inkonsisten mereka di Liga Inggris. Satu-satunya peluang mereka untuk masih bisa tampil di Liga Champions adalah melalui jalur juara Liga Europa.

Skenario liar lainnya, Inggris bahkan bisa menempatkan 7 wakilnya di Liga Champions Eropa. Itu bisa terjadi jika Arsenal memenangkan Liga Champions, namun terlempar dari posisi lima besar di Liga Inggris. Tapi emungkinan ini sangat kecil, meski bisa saja terjadi.

Jika dikalkulasi...

  • 1
  • 2

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler