Kamis, 20 November 2025

Meski demikian, proses renovasi Camp Nou disebutkan belum akan selesai sepenuhnya. Penggunaan stadion ini akan dilakukan Barcelona secara parsial. Dari rencana kapasitas penonton yang mencapai 105 ribu, untuk sementara hanya akan digunakan 60 ribu penonton lebih dulu.

Sejumlah fasilitas utama juga dipastikan masih akan mengalami tahap akhir dari proses pembangunan. Tribun lantai tiga di Stadion Camp Nou sampai saat ini belum selesai, sehingga pelayanan di stadion ini akan dibatasi pada level minimum.

Para pendukung Barcelona juga dipastikan beresiko menghadapi ketidaknyamanan saat memberikan dukungan di dalam stadion. Itu mencakup resiko terkena hujan bagi penonton semua area, termasuk VIP, karena atap stadion belum terpasang.

Selain itu, fasilitas pembelian makanan, minuman, serta akses masuk dan keluar stadion akan bersifat sementara. Selama masa transisi ini, Barcelona memutuskan tetap menggunakan sistem e-tiket seperti yang diterapkan di Montjuïc.

Pada musim depan, Barcelona juga akan menerapkan member klub berbasis digital, namun tidak memberikan jaminan kursi tetap. Sebagai gantinya, akan diterapkan zona tempat duduk. Selain itu, pemilik members Barcelona harus mengkonfirmasi kehadirannya.

Semua ditempuh Barcelona untuk bisa mendapatka fleksibilitas dan efektifitass dalam pengelolaan kapasitas stadion. Sebagai bagian dari persiapan teknis, Barcelona saat ini sudah memasang rumput sementara di lapanga Camp Nou.

Langkah itu dilakukan untuk menstabilkan struktur tanah dan memperbaiki sistem drainasenya. Sedangkan rumput permanen dijadwalkan akan mulai ditanam pada akhir Juni 2025 ini. Diharapkan dalam enam pekan, akar rumput sudah bisa beradaptasi.

Camp Nou...

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler