Rabu, 19 November 2025

Dengan hanya bermain dengan 10 pemain membuat Man City berbalik menghadapi tekanan dari Bournemouth. Namun tidak lama kemudian, Man City mendapatkan situasi yang menguntungkan karena Lewis Cook pemain Bournemouth juga mendapatkan kartu merah.

Cook menerima kartu merah setelah melakukan tekel keras terhadap Nico Gonzales di menit ke-73. Situasi ini membuat permainan kembali mampu dikendalikan oleh Man City, setelah jumlah pemain dari kedua tim yang berada di atas lapangan sebanding.

Nico Gonzales sendiri akhirnya berhasil mencetak gol untuk Man City pada menit ke-89. Sedangkan Bournemouth berikutnya mendapatkan gol hiburan melalui Jebbison pada menit ke-90+6. Hasil akhir laga Man City vs Bournemouth menjadi 3-1.

Hasil Liga Inggris pekan ke-37 ini membawa Man City naik ke posisi 3 klasemen Liga Inggris. Namun demikian, dengan satu sisa pertandingan, Liga Inggris masih menyajikan persaingan sengit untuk perebutan posisi lima besar.

Setidaknya ada empat tim masih terus berjibaku untuk bisa mendapatkan tiket berlaga di pentas Eropa pada musim depan.

Chelsea, Aston Villa, Nottingham Forest dan Man City memiliki selisih poin tipis. Sehingga pertandingan terakhir Liga Inggris akan menjadi penentu klasemen akhir Liga Inggris nantinya.

Kemenangan ini membuat Man City bisa mengontrol secara penuh bagaimana mereka bisa tetap berada dii posisi lima besar. Asalkan menang di pertandingan terakhir, Man City masih bisa bermain di Liga Champions musim depan.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler