PSIS Semarang Catat Menit Bermain Terbanyak untuk Pemain U21
Dani Agus
Jumat, 26 September 2025 20:49:00
Murianews, Kudus – Performa PSIS Semarang belum moncer hingga laga pekan kedua Championship 2025/2026. Di mana, PSIS menelan kekalahan dari dua kali laga yang dijalani.
Masing-masing, kalah 0-4 lawan Persiku di laga pertama dan kalah 0-2 atas Persipura Jayapura.
Meski demikian, ada catatan apik dari dua laga yang dijalani PSIS. Yakni, Laskas Mahesa Jenar tercatat sebagai tim dengan menit bermain tertinggi untuk pemain kategori U21.
Dari data statistik yang ada, Laskar Mahesa Jenar mencatat angka tertinggi untuk Minutes of Play (MOP) pemain U21 yakni 269.
Angka ini berjarak cukup jauh dari PSPS Pekanbaru yang mencatat MOP pemain U21 yakni 221 dan ada di peringkat kedua.
Bermain tandang di Stadion Lukas Enembe, Jayapura pada Sabtu (20/9) lalu melawan Persipura Jayapura, PSIS menurunkan empat pemain dengan kategori U21 pada Daftar Susunan Pemain (DSP) yang ada.
Mereka adalah M Dani Ibrohim (19 tahun), Basajum Latuconsina (20 tahun), Azyah Nur Faizin (19 tahun) dan M Darel Valentino (20 tahun). Dua nama pertama bahkan tercatat dimainkan penuh 90 menit oleh pelatih kepala PSIS Semarang, Kahudi Wahyu.
Untuk Azyah Nur dimainkan hingga menit ke-89 sebelum digantikan pemain senior Delfin Rumbino. Sedangkan Darel Valentino masuk dari bench di babak kedua.
Pemain Muda...
- 1
- 2



