Rabu, 19 November 2025

Sumarli mengatakan, kejuaraan Bupati Grobogan Cup ini merupakan yang pertama untuk tahun ini. Sebagaimana tahun lalu, pihaknya berniat menggelar kejuaraan tingkat kabupaten ini dua kali dalam setahun.

”Seperti tahun lalu, kami rencananya akan menggelar kejuaraan bulutangkis tidak hanya satu kali. Tentu, harapannya akan muncul bibit-bibit potensial yang bisa dipoles untuk berprestasi nantinya,” katanya.

Menurutnya, perkembangan perbulutangkisan di Grobogan sebagai hobi sangat baik. Namun, sebagai olahraga prestasi, PBSI Grobogan masih harus bekerja keras dengan terus konsisten menggelar kejuaraan seperti kejurkab ini.

Editor: Budi Santoso

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler