Rabu, 19 November 2025

Ia menambahkan, pada Popda Jateng 2024 lalu, atlet Kabupaten Pati berhasil meraih 14 medali emas dengan 80 atlet yang berlaga di 18 cabang olahraga.

Meskipun jumlah atlet tahun ini tidak sebanyak tahun sebelumnya, Kardi optimistis atlet Pati dapat menembus tiga besar. Sejumlah cabang olahraga pun diyakini dapat menyumbangkan medali bagi kontingen Kabupaten Pati.

”Cabang olahraga andalan kami adalah atletik, senam, dayung, dan karate. Sebelumnya pelatihan kita serahkan pada cabor masing-masing,” tandasnya.

Senada dengan Kardi, Ketua KONI Pati, Sutarto Oenthersa, juga meyakini kemampuan atlet Kabupaten Pati untuk menembus tiga besar dalam Popda Jateng 2025.

”Dengan semangat penuh, paling tidak kita bisa mempertahankan 3 besar. Bahkan kalau bisa naik ke peringkat 2 bahkan juara,” pungkas Sutarto.

Editor: Cholis Anwar

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler