Perempatfinal Bulutangkis Porprov Diprediksi Berlangsung Sengit
Vega Ma'arijil Ula
Senin, 7 Agustus 2023 13:08:00
Murianews, Kudus – Babak perempatfinal Bulutangkis Porprov Jateng XVI 2023 di Kabupaten Kudus diprediksi berlangsung sengit. Sebab, para pebulutangkis unggulan berhasil lolos ke babak tersebut.
Ketua Panpel Porprov Cabang Olahraga Bulutangkis sekaligus Sekretaris Umum Pengprov PBSI Jawa Tengah, Iswoyo mengatakan kondisi itu membuat persaingan di lapangan bakal makin sengit.
’’Di babak delapan besar (perempatfinal) ini semakin ramai dan semakin sengit. Sejak hari pertama sebenarnya sudah ramai. Kini semakin sengit,’’ katanya, Senin (7/8/2023).
Hari ini, para atlet-atlet terbaik itu mulai bertanding di perempatfinal. Mereka sebelumnya telah melalui berbagai tahapan untuk lolos ke babak itu.
’’Mereka sudah melalui tahapan Pra Porprov. Atlet yang melaju di sini hasil dari juara Pra Porprov dan runner-up di Porprov,’’ katanya.
Dia menambahkan, atlet unggulan berasal dari beberapa daerah. Seperti Kabupaten Kudus, Kota Semarang, Kabupaten Banyumas, Kota Surakarta, dan lainnya.
’’Persaingannya sengit dan harapan kami dengan adanya Porprov ini menjadi barometer untuk Porprov di ajang selanjutnya,’’ imbuhnya.
Lukman Hakim, pelatih bulutangkis Kudus mengatakan persaingan perempatfinal tergolong sengit. Karena ada beberapa atlet eks Pelatnas yang ikut turun bertanding.
’’Persaingan babak delapan besar (perempat final) ini sengit karena ada atlet mantan Pelatnas juga. Selain itu ada atlet eks PB Djarum juga, seperti dari Grobogan dan Kebumen,’’ imbuhnya.
Editor: Zulkifli Fahmi



