Rabu, 19 November 2025

Murianews, Semarang – PSIS Semarang mempertahankan enam pemain asingnya. Mereka dipastikan masih akan bermain untuk Laskar Mahesa Jenar di putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Chief Executive Officer (CEO) PSIS, Yoyok Sukawi menyampaikan keenam pemain asing PSIS Semarang tetap bertahan. Mereka dipastikan akan bermain di putaran kedua BRI Liga 1 2023/2024.

Dia menyampaikan, komposisi enam pemain asing yang terdiri dari Lucas Gamma (Brasil), Boubakary Diarra (Prancis), Gali Freitas (Timor Leste), Taisei Marukawa (Jepang), Vitinho (Brasil), dan Carlos Fortes (Portugal) akan tetap membela PSIS di putaran kedua BRI Liga 1 2023/24.

Keputusan tersebut telah didiskusikan dengan tim pelatih. Pihaknya tidak akan mencari pemain asing baru.

”Kami sudah melakukan evaluasi dan tidak akan mencari pemain asing baru di bursa transfer kali ini. Menurut kami pemain sudah memberikan kontribusi maksimal,” katanya, Selasa (31/10/2023).

Menurut Yoyok, kontribusi keenam pemain tersebut sudah bagus. Bahkan memberikan dampak besar bagi permainan tim.

”Fortes saat ini masuk jajaran top skor. Kemudian Gali juga menjadi pemain Asean terbaik. Marukawa bermain di berbagai posisi juga bagus. Setelah sembuh dari cedera, Vitinho juga berkontribusi untuk kemenangan PSIS. Diarra perannya dan Lucao juga bagus,” imbuhnya.

Editor: Budi Santoso

Komentar