Jumat, 21 November 2025

Murianews, Jakarta – Perdebatan siapa di antara Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi yang layak menyandang gelar greath of all time (GOAT) kian memanas.

Itu setelah gedung putih memasang video Ronaldo dan Donald Trump saat keduanya bertemu, Kamis (20/11/2025) dini hari WIB di kanal media sosial resmi mereka.

Perdebatan itu dimulai dengan bubuhan capstion foto ”Two GOAT. CR7 x 45/47”.

Dalam video itu, tampak Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez berjalan santai di lorong dengan Donald Trump. Klip itu pun terasa simbolis karena menggambarkan kebanggaan Ronaldo dan Trump.

Unggahan itu pun memunculkan tafsiran dari para penggemar mengenai persaingan sengit Ronaldo dan Messi. Dalam sepak bola selalu memunculkan simbolisme yang lebih keras ketimbang siaran pers.

Apalagi, pidato Trump di dalam jamuan makam malam, yang juga dihadiri Lionel Messi, sang Presiden mengungkapkan anaknya merupakan fans berat dari Ronaldo. Tentu kalimat itu menjadi simbolisme yang menunjukkan pendapat Trump.

Menariknya, Lionel Messi belum pernah difilmkan berjalan-jalan di Gedung Putih, tertawa dengan presiden Amerika Serikat atau dilabeli GOAT di akun resmi pemerintah Amerika Serikat itu.

Padahal mega bintang Argentina itu kini masih berlaga di Mayor League Soccer (MLS) Amerika Serikat bersama Inter Miami. Tentu kesempatannya jauh lebih besar.

Kata-kata Ronaldo... 

Detail itu, dikombinasikan dengan video lorong, memperkuat gagasan bahwa CR7 menjadi favorit Gedung Putih antara dia dan Messi.

Video Ronaldo itu pun kini menjadi bukti persilangan surealis antara visibilitas politik dan legenda olahraga.

Melalui kanal Instagram miliknya, Cristiano Ronaldo pun merasa tersanjung dengan undangan dan sambutan hangat yang diberikan padanya serta calon istrinya, Giorgina.

”Terima kasih Bapak Presiden atas undangannya dan atas sambutan hangat yang diberikan Ibu Negara kepada saya dan calon istri saya, @georginagio,” tulis Ronaldo.

Ronaldo uga mengungkapkan ia dan Donald Trump memiliki sesuatu yang berarti untuk diberikan. Ia pun menyatakan siap melakukan bagiannya untuk menginspirasi generasi muda.

”Masing-masing dari kita memiliki sesuatu yang berarti untuk diberikan, dan saya siap untuk melakukan bagian saya saat kami menginspirasi generasi baru untuk membangun masa depan yang ditentukan dengan keberanian, tanggung jawab, dan kedamaian abadi,” ujarnya.

Komentar

Sport Terkini

Terpopuler